Notification

×

Iklan

Buy template blogger

Iklan

Buy template blogger

Indeks Berita

'Aisyiyah, MCCC dan LazisMu berkolaborasi Bagikan Lumbung Pangan di momen milad 106

Jumat, 22 Mei 2020 | Mei 22, 2020 WIB Last Updated 2022-02-11T17:09:51Z
>
Pacitan. Pacitansatu.com - Dimomen milad 'Aisyiyah ke 106 yang bertemakan Gerakan Ta'awun Sosial Peduli Dampak Covid-19 Untuk Keselamatan Bangsa. Selasa (19/05/2020)

Pimpinan Daerah Aisiyah (PDA) Kabupaten Pacitan berkolaborasi  dengan Lembaga Amil Zakat Infak, Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) dan Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC) dalam membagikan sembako guna membantu korban yang terdampak Covid-19.

Seperti yang disampaikan Ketua PDA Kabupaten Pacitan, Rum Kuswati "Bahwa dimomen milad Aisiyah ke 106 kami bersinergi dengan MCCC dan LAZISMU dalam membagikan sembako guna mewujudkan satu visi dan misi yaitu ta'awun untuk negeri demi kesejahteraan bangsa"

Beliau juga berharap semoga  Aisyiyah kedepannya bisa tambah eksis didalam  kiprahnya berta'awun untuk negeri dan dapat mencerahkan para wanita menuju masyarakat yang berkemajuan lewat dakwahnya sampai ke akar rumput, serta semoga ujian pandemi covid 19 segera berakhir agar seluruh aktifitas dan rutinitas kembali seperti semula sehingga roda perekonomian masyarakat  kembali normal" imbuhnya

Muhammad Isa Ansori, Ketua Lazismu Kabupaten Pacitan juga menuturkan, "Bahwa Lazismu menggalang dana bersama Aisyiyah, MCCC dan ortom-ortom yang lain, tujuannya adalah agar masyarakat memiliki ketahanan pangan saat tidak bisa bekerja dengan normal seperti biasanya.

"Memang yang kita lakukan tidak seberapa banyak, namun paling tidak ada upaya yang serius untuk membantu masyarakat dan pemerintah untuk mengatasi dampak covid-19 ini" imbuhnya" Ujar laki-laki yang juga menjadi Koordinator Divisi Ekonomi dan Ketahanan Pangan di MCCC Pacitan.

Ir. Mulyadi juga menginformasikan "Bahwa ada 350 paket sembako yang sudah dibagikan kepada keluarga Amal Usaha Muhamadiyah (AUM) seperti Guru TK ABA,  MIM, SLTPM, SLTAM dan keluarga besar Muhammadiyah serta kepada masyarakat umum yang terdampak covid-19" ujar ketua MCCC Pacitan ketika diwawancari Pacitansatu.com

(Admin)
×
Berita Terbaru Update