Notification

×

Iklan

Buy template blogger

Iklan

Buy template blogger

Indeks Berita

Optimalkan Peran Partisipasif Dalam Pemilu 2024, Bawaslu adakan Sosialisasi dikalangan Media dan Komunitas Radio.

Senin, 28 November 2022 | November 28, 2022 WIB Last Updated 2022-11-28T12:47:54Z
>
Foto: Kegiatan Sosialisasi Bawaslu

PACITAN - Senin (28/11/2022) Dalam rangka optimalisasi peran pengawasan partisipatif dengan penggunaan media menjelang pemilu 2024, Bawaslu Pacitan mengadakan sosialisasi dikalangan media. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Pertemuan Parai Teleng Ria Beach Resort Pacitan. Kegiatan ini dihadiri oleh tim Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) beserta jajarannya serta mendatangkan peserta dari berbagai wartawan media massa serta komunitas radio amatir di Kabupaten Pacitan.
Dalam kegiatan ini, Bawaslu mendatangkan 3 pembicara yaitu Agus Susanto komisioner KPU Kabupaten Pacitan, Purwoto dari Dinas Kominfo Kabupaten Pacitan yang juga merupakan seorang Jurnalis di RSP dan Muh. Isa Ansori seorang kontributor dari pwmu.com. Pemateri kesatu Agus, menyampaikan materi terkait jadwal dan alur pelaksanaan pemilu, dilanjutkan oleh pemateri 2 Purwoto dari Jurnalis Kominfo Pacitan menyampaikan materi kebijakan dalam penggunaan media dan informasi publikasi, Muh. Isa Ashori selanjutnya menyampaikan materi terkait tahapan pengawasan dan jenis pelanggaran serta peran jurnalis dalam pemilu 2024.

Berty Stefanus, Ketua Bawaslu Pacitan, dalam sambutanya menekankan untuk menggunakan hak pilih dengan semestinya, 2 agenda 2024 yang akan dilakukan adalah Pemilu presiden dan wakil presiden, DPD, DPRD Provinsi dan Kabupaten serta Pemilihan Gubernur dan Bupati, "Pemilu bukan hanya tanggungjawab pemerintah saja, tapi tanggungjawab kita bersama," pungkasnya. 

Pewarta: Atria Hanif DR
Editor: elpacitano
×
Berita Terbaru Update