Notification

×

Iklan

Buy template blogger

Iklan

Buy template blogger

Indeks Berita

Mantan Ketua STKIP PGRI Pacitan Dianugerahi Gelar Profesor Kehormatan

Rabu, 11 Oktober 2023 | Oktober 11, 2023 WIB Last Updated 2023-10-11T11:24:58Z
>



RAIH GELAR: Mantan Ketua STKIP PGRI Pacitan Dianugerahi Gelar Profesor Kehormatan


Pacitan satu.com. Pacitan, 11/10/2023. Rasa bangga melingkupi sivitas akademika STKIP PGRI Pacitan karena dosen senior sekaligus mantan Ketua STKIP PGRI Pacitan, yakni Dr. Drs. H. Maryono, M.M secara resmi dikukuhkan sebagai Profesor Kehormatan bidang Manajemen Pendidikan oleh Bodhisastra University yang berbasis di Florida USA pada Minggu (09/10/2023) di Denpasar Bali. 

Capaian pria yang akrab dipanggil Maryono ini terbilang berliku karena beberapa kali mengajukan mengalami penolakan dari Kemeristekdikti karena berbagai hal dan baru pada tahun ini berhasil diraih setelah difasilitasi serta dimediasi oleh salah satu tokoh asosiasi dosen yang ada di Indonesia. 

“Saya berharap apa yang saya dapatkan ini dapat mengilhami para generasi muda untuk terus belajar dalam berbagai kondisi apapun. Untuk meraih profesor ini saya sudah merintisnya sejak 2004. Saya selalu giat melakukan penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta Menyusun berbagai Pustaka yang terkait dengan manajemen Pendidikan”, tutur Prof. Dr. Drs.H. Maryono, M.M ketika ditemui Pacitansatu.com di ruang kerjanya.

Selain itu dia juga menegaskan konsep berpikirnya yang diberi nama “PENDIDIK” yakni Progresif, Efisien Efektif, Normatif, Dedikatif, Inovatif, Desideratif, Interaktif, dan Kreatif konstruktif sebagai konsep ideal dalam mengelola lembaga Pendidikan. Hal itu dibuktikan ketika dia menahkodai STKIP PGRI Pacitan selama tiga periode banyak capaian sebagai tanda keberhasilan lembaga perguruan tinggi yang dipimpinnya.

“Lembaga pendidikan apapun seharusnya selalu berinovasi dan berusaha keras meningkatkan lulusannya karena semakin hari kompetisi semakin ketat. Peningkatan kualitas lulusan tidak bisa ditawar-tawar lagi”, tambahnya.

Lebih lanjut Prof. Dr. Drs.H. Maryono, M.M juga menegaskan akan terus berperan aktif di dunia Pendidikan sebagai bentuk tanggungjawab terhadap anugerah yang diterimanya dengan terus memberikan sumbangsih pemikiran dan pandangan-pandangannya bagi Pendidikan di Indonesia.

Pewarta: Surya Atmaja 
Editor: Bambang Setyo
×
Berita Terbaru Update