Foto: Siswa siswi SMPN 1 Tegalombo Tengah melaksanakan SAT sesaat sebelum gempa terjadi
Pacitansatu.com. KOTA. Gempa berkekuatan 5,0 SR mengguncang Barat Daya Pacitan hari ini Selasa, 7 Mei 2024 pukul 10:34:59 WIB. Gempa yang dirasakan pada skala III MMI ini membuat masyarakat di Pacitan kaget.
Begitu pula dengan yang terjadi di SMP Negeri 1 Tegalombo, Siswa dan siswi yang tengah menjalankan Sumatif Akhir Tahun ini terpaksa menghentikan pekerjaan mereka. Tampak mereka terhenyak dan kebingungan merasakan gempa yang dirasakan selama beberapa detik itu.
Beruntung beberapa waktu sebelumnya mereka baru saja menjalankan uji coba SOP gempa bumi yang dilakukan dalam rangka memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana pada 26 April. Meskipun mereka sempat kaget setelah ada gempa ini, mereka segera ingat apa yang harus mereka lakukan. Tampak salah satu guru yang sekaligus pengawas ujian mengomando mereka agar tenang dan melindungi diri.
Ada sebagian dari mereka yang berlindung dibawah meja, sedang sebagian lainnya tampak melindungi kepala mereka dengan menggunakan tas yang dikumpulkan didekat mereka.
Setelah dirasa aman, Ayu guru TIK yang menjadi pengawas mereka segera mengajak mereka keluar kelas untuk menuju tanah lapang didepan kelas. "Kami sempat terhenyak setelah merasakan adanya gempa, alhamdulillah siswa siswi kami tidak panik, sehingga kami bisa menyelamatkan diri dengan aman" kata Ayu kepada Pacitansatu.com.
Sementara itu Kalaksa BPBD Pacitan, Erwin Andriyatmoko menjelaskan kepada Pacitansatu.com bahwa sampai saat ini belum ada data kerusakan akibat gempa yang masuk ke BPBD, "Hingga saat ini, kami masih terus mengumpulkan data tentang imbas dari gempa ini." katanya. Ia menghimbau agar masyarakat tetap tenang dan terus melakukan kegiatan kesiapsiagaan mengingat Pacitan merupakan salah satu daerah yang sering diguncang gempa.
Untuk diketahui, menurut info dari BMKG, gempa 5.0 yang berpusat di Barat Daya Pacitan ini terjadi pada pukul 10.34 WIB dengan pusat gempa berada pada titik koordinat 8.82 LS, 110.93 BT atau 73 KM arah Barat Daya Kabupaten Pacitan dengan kedalaman 24 KM (elp)