Notification

×

Iklan

Buy template blogger

Iklan

Buy template blogger

Indeks Berita

Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilihan Serentak 2024, Panwaslu Donorojo Gandeng Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan, Organisasi Masyarakat dan KUA

Rabu, 23 Oktober 2024 | Oktober 23, 2024 WIB Last Updated 2024-10-23T11:26:23Z
>

 

Foto: menyampaikan sosialisasi khotbah Jum'at pengawasan partisipatif

Donorojo 23 Oktober 2024, Panwaslu Donorojo mengadakan kegiatan sosialisasi khutbah Jum’at di ruang pertemuan kantor kecamatan dengan mengundang Plt Camat Donorojo, Kapolsek, Danramil, Majlis Tafsir Al Qur’an ( MTA), Lembaga Dakwah Islam Indonesia ( LDII), MWC NU, Gerakan Pemuda Ansor, MUI Kecamatan Donorojo, PCMuhammadiyah Donorojo dan KUA Donorojo.

Acara dimulai jam 13.30 wib dibuka langsung dengan menyanyikan lagu Indonesia raya yang diikuti oleh semua undangan yang hadir. Selanjutnya ketua Panwaslu Donorojo menyampaikan maksud dan tujuan diadakan acara tersebut.

‘’sosialisasi khutbah jum’at pengawasan partisipatif pemilihan serentak 2024 yang diterbitkan oleh Pt.  Quantum Media Aksara hasil kerjasama antara Bawaslu Kabupaten Pacitan dengan Kantor Kementrian Agama Kabupaten Pacitan, yang disusun oleh tim yang terdiri dari beberapa penulis dari semua organisasi keagamaan di Pacitan.

Buku ini terdiri kumpulan khutbah jum’at yang dirancang untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam mengawasi proses pemilihan serentak tahun 2024. Dalam khutbahnya ditekankan pentingnya menjaga integritas demokrasi, melibatkan masyarakat sebagai pengawas aktif, serta menghindari praktik -praktik yang dapat merusak pemilu, seperti politik uang dan hoaks. Dari buku yang diterbitkan ini bertujuan mendorong partisipatif masyarakat dalam memastikan pemilu yang jujur, adil, dan transparan melalui pendekatan religius yang mengajak umat untuk berperan aktif dalam menjaga keadilan sosial dan politik’’. Tutur Fitriyani dalam memberikan penjelasan kepada seluruh undangan yang hadir diruang pertemuan kantor kecamatan Donorojo.


Foto: Plt. Camat Donorojo menyampaikan tanggapan dn masukan di pertemuan bersama ormas keagamaan



Dalam pertemuan tersebut Nasrul Hidayat selaku Plt Camat Donorojo menyampaikan masukan dan tanggapan yaitu ’’sosialisasi khutbah jum’at pengawasan partisipatif pemilihan serentak 2024 yang dilaksanakan oleh Bawaslu Kabupaten Pacitan yang bekerjasama dengan Kantor Kementrian Agama Pacitan ini adalah langkah yang sangat tepat guna untuk memaksimalkan partisipasi masyarakat khususnya di Kecamatan Donorojo, mengingat tingkat kehadiran masyarakat di TPS dalam pemilihan tahun lalu juga masih rendah dari kecamatan lainnya.

Dari pengalaman ini maka seluruh pihak dapat berperan aktif mensosialisasikan pemilihan serentak 2024 untuk hadir di TPS masing masing  menggunakan hak pilih pada tanggal 27 November 2024 mendatang.

Selain di mimbar khotbah Jum’at diharapkan sosialisasi dapat dilakukan dalam pertemuan tingkat Rt, Dusun, ataupun Kelompok pengajian yasinan , pungkasnya’’. (af)






×
Berita Terbaru Update